Regional

Persingkat Distribusi, Kaltara Perlu Bangun Storage BBM di Bulungan

Mobil storage BBM Pertamina. (Republika)
Mobil storage BBM Pertamina. (Republika)

REPUBLIKA NETWORK, SEKITARKALTIM – Gubernur Kalimantan Utara Dr. Zainal Paliwang, menyarankan agar SKK Migas perlu mempertimbangkan membangun storage BBM di Bulungan Tanjung Selor, Kaltara.

Tujuannya agar pasokan minyak Kaltara tidak harus menunggu dari daerah tetangga, Kabupaten Berau Kalimantan Timur.

Gubernur menganalisa, berdasarkan kebutuhan Kaltara saat ini, distribusi minyak masih mengandalkan jalur Berau dan melewati satu akses jalan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Jika terjadi keterlambatan pengiriman seperti kerusakan jalan atau faktor lainnya maka akan berdampak pada masyarakat.

Gubernur Paliwang menyampaikan hal itu saat audiensi dengan Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Perwakilan Kalimantan – Sulawesi, pada Selasa (11/3/2025).

Terkait rencana pembangunan storage BBM, Gubernur akan mencari investor yang akan berinvestasi pada pembangunan storage. “Nantinya akan bekerjasama dengan pihak Pertamina,” ujar Gubernur melalui keterangan resminya. Ia berujar kunjungan audiensi SKK Migas Kalimantan – Sulawesi, untuk membangun komunikasi bersama Pemerintah Provinsi Kaltara sebagai salah satu penghasil migas di Indonesia.

“Apresiasi dan penghargaan saya sampaikan kepada SKK Migas dan rombongan yang sudah berkenan hadir di ruang rapat kantor Gubernur ini,” ujar Gubernur.

Ia menyampaikan rasa syukurnya karena akan masuk beberapa investor di Kaltara. Menurutnya hasil perusahaan ini akan meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat setempat.

Perwakilan SKK-Migas Kalimantan – Sulawesi Azhari Idris mengatakan dua perusahaan baru yang akan segera masuk di provinsi Kaltara yakni Armada Akia B.V dan Texcal Energi Bengara.

Saat ini Pertamina memiliki beberapa kegiatan, salah satunya melakukan sumur eksplorasi di Sembakung. Pertamina akan masuk lebih dalam lagi di Kaltara untuk melihat cadangan baru.

“Mudah–mudahan ini bisa berhasil dan memberi prospek baru bagi tambahan produksi minyak dan gas bumi,” ujar Azhari.

Usai audiensi, seluruh perusahaan yang tergabung dalam Hulu Migas Peduli memberi santunan bahan pokok pssecara simbolis. Bantuan diberikan kepada Panti Asuhan Muhammadiyah Putra Tanjung Selor, serta masyarakat dhuafa/yatim di Kecamatan Bunyu, Kabupaten Tana Tidung, dan Tarakan.

Yan Andri

Berita Terkait

Image

Wapres Yai Maruf Bantah Isu Belasan Menteri Mundur

Image

Pemprov Kaltim dan Pemerintah Samarinda Tukar Aset

Image

Pemprov Kaltim dan Pemerintah Samarinda Tukar Aset

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Sekitarkaltim.ID -